Fakultas Syariah Raih Dua Penghargaan dari Lembaga Penjaminan Mutu IAIN Kudus
Kudus, 22 Oktober 2024 – Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus kembali menorehkan prestasi dengan menerima dua penghargaan dari Lembaga Penjaminan Mutu (LPM). Dalam apel peringatan Hari Santri yang diadakan hari ini, Fakultas Syariah meraih peringkat pertama di tingkat fakultas untuk pengisian ESPMI kategori fakultas dengan isian capaian terbanyak indikator SPMI TA 2023/2024, sementara Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI) juga menyabet peringkat pertama kategori program studi dengan unggahan terbanyak data dukung LKPS TA 2023/204.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Rektor IAIN Kudus, Prof. Dr. H. Abdurrohman Kasdi, Lc., M.Si. kepada Dekan Fakultas Syariah, Prof. Dr. Any Ismayawati, SH, MHum, sebagai pengakuan atas dedikasi dan komitmen fakultas dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan layanan akademik. Sementara itu, penghargaan tingkat program studi diberikan kepada H. Fuad Riyadi, Lc, M.Ag, selaku Ketua Prodi Hukum Keluarga Islam.
Prof. Any Ismayawati menyampaikan rasa syukurnya atas penghargaan yang diraih. "Ini merupakan hasil kerja keras seluruh civitas akademika Fakultas Syariah. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan memberikan yang terbaik bagi mahasiswa," ujarnya.
H. Fuad Riyadi juga mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi yang diraih oleh program studi yang dipimpinnya. "Penghargaan ini akan memotivasi kami untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pengajaran di Hukum Keluarga Islam," katanya.
Dengan penghargaan ini, Fakultas Syariah IAIN Kudus menunjukkan komitmen dan keunggulannya dalam dunia pendidikan tinggi, serta semakin memperkuat reputasi institusi di kancah nasional.